Penyerang anyar dari Chelsea, Olivier Giroud menghapus spekulasi atau rumor tentang masa depannya yang mungkin akan hengkang dari Stamford Bridge di musim panas nanti. Menurut kabar menyebutkan bahwa sosok striker asal Prancis tersebut mengklaim masih ingin bertahan di Chelsea.
Seperti yang diketahui Giroud sendiri masih baru bersama dengan The Blues, dan pertama kalinya ia dibeli dari klub rival Chelsea yaitu Arsenal di musim sebelumnya pada tahun 2018 sebagai partner baru dari Alvaro Morata untuk bagian depan skuad. Meski begitu sejauh ini performa Giroud dianggap tidak maksimal selama dibawah kepelatihan Antonio Conte sebelumnya maupun Maurizio Sarri yang merupakan pelatih baru klub asal London Barat tersebut.
Di musim ini hanya tercatat bahwa Giroud baru menghasilkan 1 buah gol untuk klub di ajang EPL tentunya, karena hasil yang tidak memuaskan maka publik memastikan klub pasti akan mengeluarkannya di musim panas nanti. Tetapi sesuai yang dilansir oleh The Sun baru-baru ini, menyebutkan bahwa Giroud masih betah di Chelsea dan dia berharap manajemen klub mau mempertahankannya dengan menawarkan kontrak baru.
Giroud mengklaim bahwa dia kesulitan bersaing karena waktu untuk berada di atas lapangan yang semakin minim dibawah penanganan Sarri sang pelatih. Saat ini eks pelatih Napoli tersebut lebih senang memainkan striker barunya Higuain yang baru dibeli dari Juventus.
Menurut Giroud dia menyukai tantangan di Chelsea saat ini dengan bersaing antara sesama timnya sendiri untuk yang terbaik dan dengan alasan tersebut merupakan cukup bahwa dia pantas dipertahankan.