Apakah kalian seorang penggila judi ? Jika ya, mungkin kota yang paling ingin kalian datangi adalah Las Vegas. Wajar saja, pasalnya Las Vegas merupakan surganya para penjudi. Ketika berkunjung ke Las Vegas, kalian bisa merasakan pengalaman berjudi yang lain daripada biasanya.

Namun dari sekian banyak kasino yang tersedia di Las Vegas, kasino pertama yang harus kalian lirik adalah New York-New York. Nama yang cukup unik bukan ?

New York-New York Casino merupakan salah satu resort kasino dan hotel terbesar di Las Vegas. New York-New York Casino berlokasi di Las Vegas Boulevard Selatan. Kasino yang satu ini berdiri diatas tanah seluas 7.800 meter persegi.

Melihat namanya, wajar rasanya jika kasino ini dipengaruhi oleh gaya New York yang mewah. Gaya bangunannya sendiri dibuat sedemikian rupa agar menyerupai Empire State Building serta Chrysler Building.

Menariknya lagi, pada bagian depan kasino terdapat danau buatan yang begitu megah, lengkap dengan New York Harbour, replika patung Liberty setinggi 45 meter serta beberapa bangunan khas kota New York lainnya seperti Whitney Museum of American Art serta Soldier and Sailors Monument.

Didalam resortnya, pengunjung dapat menemukan banyak restoran, tempat perjudian, lounge dan juga toko ritel. Proses pembangunan kasino ini memakan biaya mencapai 460 juta USD. Sebagai tambahan informasi, kasino yang satu ini resmi dibuka untuk publik pada tahun 1997 silam.